5 Inspirasi Usaha Sampingan Ibu Rumah Tangga, yang Juga Bisa Dilakukan Karyawan WFH
Jadi ibu rumah tangga itu luar biasa. Ada perasaan senang, sekaligus capek yang nggak bisa digambarkan dengan kata-kata apapun. Kamu setuju nggak? Coba komen di bawah!
Bagi kamu yang dulu pernah bekerja dan memiliki pendapatan sendiri, tentu rasanya agak iri ketika melihat teman sebaya tetap bisa memiliki pendapatan sendiri meskipun sudah menjadi ibu rumah tangga.
Kamu mulai mencari tahu peluang yang kamu miliki untuk bisa mendapatkan pendapatan sendiri. Kamu berpikir untuk bangun usaha sampingan agar peran kamu sebagai ibu rumah tangga masih bisa dijalankan.
Akhirnya, kamu berakhir di halaman ini untuk mendapatkan inspirasi usaha sampingan ibu rumah tangga, yang juga bisa dilakukan karyawan work from home (WFH).
Ya, Inspirasi usaha sampingan ibu rumah tangga ini bisa juga dilakukan oleh kamu yang bekerja dari rumah atau work from home. Alasannya, pada dasarnya, ibu rumah tangga pun jika ingin mendapatkan penghasilan, tipe pekerjaan yang bisa dilakukan adalah pekerjaan yang bisa dilakukan dari rumah, artinya, karyawan WFH pun bisa ikut mencontek usaha sampingan dari para ibu rumah tangga ini.
Penasaran apa saja usaha sampingan ibu rumah tangga yang juga bisa dilakukan karyawan WFH? Yuk simak sampai habis!
1. Usaha sayuran hidroponik
Jika kamu adalah ibu rumah tangga atau karyawan wfh yang tinggal di desa, peluang bisnis satu ini mungkin tidak akan menjadi masalah yang besar bagi kamu mengingat jumlah lahan di desa masih sangat luas. Namun, jika kamu ibu rumah tangga atau karyawan WFH yang tinggal di kota tentu kamu harus berpikir agak lama mengenai probabilitas peluang bisnis satu ini mengingat lahan di kota cukup terbatas.
Untungnya kamu membaca artikel ini! Kamu jadi tahu bahwa ternyata usaha sayuran hidroponik ini sangat cocok dikerjakan oleh kamu yang tinggal di kota karena usaha ini tidak membutuhkan lahan yang luas. Media tanamnya juga hanya berupa instalasi pipa dan air bernutrisi. Sedangkan untuk bibitnya sendiri dengan harga yang murah, kamu sudah bisa mendapatkan berbagai macam jenis bibit.
Selamat mencoba!
2. Usaha Cemilan Rumahan
Usaha sampingan ibu rumah tangga yang juga bisa dilakukan karyawan wfh selanjutnya adalah usaha cemilan rumahan.
Zaman sekarang, siapa, sih, orang yang nggak suka ngemil? Di umur berapa kamu tau bahwa ngemil merupakan kegiatan yang sebenarnya baik untuk membangun konsentrasi? Ngemil bisa jadi kegiatan positif ketika cemilan yang kita konsumsi bergizi dan kaya nutrisi.
Cemilan yang bergizi dan kaya nutrisi untuk bantu penuhi tumbuh kembang anak dan anggota keluarga lainnya biasanya jadi top prioritas ibu-ibu rumah tangga yang hebat. Jika kamu bisa menyediakan cemilan rumahan yang sehat untuk keluarga, mengapa tidak coba untuk menjadikan hal tersebut usaha sampingan? Kamu bisa menargetkan produk cemilan rumahanmu ke ibu rumah tangga lainnya yang tidak sempat membuat cemilan untuk keluarganya.
Untuk kamu karyawan wfh, ngemil juga termasuk ke dalam aktivitas yang nggak bisa dilepaskan dari aktivitasmu sehari-hari selama bekerja. Cemilan rumahan sehat yang kamu buat bisa jadi menu favorit pekerja wfh lainnya lhoo.
Tertarik untuk mencoba peluang ini?
3. Kedai Es krim
Berbanding lurus dengan cuaca yang semakin hari semakin panas, usaha kedai es krim mulai menjadi peluang bisnis yang menjanjikan. Ditambah lagi, untuk memproduksi es krim kini tidaklah terlalu sulit, bahkan bisa dilakukan di rumah dengan alat sederhana.
Usaha sampingan ibu rumah tangga yang satu ini tentu bisa sekali dikerjakan oleh kamu juga yang bekerja dari rumah. Entah kamu adalah ibu rumah tangga atau karyawan wfh, kamu bisa mulai berinvestasi untuk membuka kedai es krim dengan membeli alat-alat sederhana untuk pembuatan es krim.
Jika usahamu sudah mulai terkenal dan omzet meningkat, pertimbangan untuk membuka layanan dine-in di rumah bisa jadi langkah bisnis selanjutnya.
Bagaimana menurutmu? Coba komen di bawah!
4. Grosir Sembako
Tau nggak sih? Semenjak pandemi, kebiasaan orang-orang dalam membeli kebutuhan kini berubah. Dibanding pergi ke supermarket dan swalayan, orang-orang cenderung lebih memilih belanja sembako ke warung terdekat dengan jumlah secukupnya. Dengan kebiasaan baru ini, usaha grosir sembako jadi jauh lebih besar peluang suksesnya lho!
Usaha sampingan ibu rumah tangga satu ini terbilang cukup mudah dilakukan karena operasionalnya cenderung sederhana. Kamu hanya perlu membeli sejumlah sembako dalam jumlah banyak dan menatanya dengan rapi agar mudah ditemukan.
Konon, usaha sampingan ini bisa menghasilkan jutaan rupiah tiap bulannya. Coba buktikan sendiri biar nggak penasaran!
5. Usaha Laundry Kiloan
Ibu rumah tangga dengan tempat tinggal dekat kos-kosan wajib coba usaha satu ini! Usaha laundry kiloan benar-benar semenjanjikan itu karena kebutuhan mahasiswa dan pekerja yang merantau akan jasa ini sangatlah besar.
Pasalnya, mahasiswa dan pekerja yang merantau biasanya tidak memiliki fasilitas mesin cuci untuk membantu mereka mengurus pakaian kotor mereka. Tidak heran usaha sampingan ibu rumah tangga ini termasuk usaha yang banyak dilirik oleh para ibu rumah tangga.
Untuk kamu karyawan WFH yang memiliki budget untuk membuka usaha sampingan, peluang bisnis satu ini patut kamu coba!
Itu dia tadi 5 inspirasi usaha usaha sampingan Ibu rumah tangga, yang juga bisa dilakukan karyawan WFH. Sekarang kamu udah punya gambaran kira-kira mau buka usaha apa untuk mendapatkan pendapatan sendiri meskipun sudah menjadi ibu rumah tangga.
Tapi kemudian kamu bingung karena ternyata sadar bahwa ide itu murah, tetapi eksekusinya mahal! Kamu jadi mulai berpikir mengenai modal yang kamu butuhkan. Sudah ada ide usaha sampingan tapi belum memiliki modal.
Sekali lagi! Untung kamu membaca artikel ini
Bengkel Mania melalui layanan terbarunya yaitu #BengkelManiaMultiguna kini bisa bantu kamu untuk mendapatkan pinjaman modal dari instansi pemberi pinjaman dana tunai.
Bengkel Mania dalam hal ini bekerja sama dengan lebih dari tiga instansi pemberi pinjaman modal. Dengan begitu, kamu jadi bisa lebih memperbesar peluang mendapatkan pinjaman dana tunai.
Kamu nggak perlu khawatir akan penipuan karena Bengkel Mania hanya bekerja sama dengan mitra yang terdaftar dan terawasi Otoritas Jasa Keuangan (OJK)
Mungkin sekarang kamu bertanya-tanya, bagaimana cara dapatkan pinjaman dana tunai lewat #BengkelManiaMultiguna
Gampang! Cuma modal BPKB/SHM kamu bakalan dibantuin mingkel untuk hitung pencairan maksimal, kemudian kalau kamu udah cocok dengan hitungan maksimal pencarian dan angsurannya, Kamu tinggal menyertakan KTP, KK, dan rekening listrik/ token mingkel bakalan bantuin kamu untuk dapetin pinjaman di tempat terbaik.
Gimana? Tadi katanya pengen punya pendapatan sendiri?
Yuk hubungi mingkel sekarang juga di 0851-7516-6519